Kamis, 14 November 2013

Saya mau beli jam tangan, apa yang harus saya lakukan???


Oke deh..karena bentar lagi saya mau beli jam tangan, makanya beberapa hari ini saya browsing tentang beberapa hal terutama yang berkaitan dengan jam tangan. Nah ini artikelnya ya :)

Tips Mudah Membedakan Jam Tangan Original dengan Jam Replika / Kw

5 tips mudah membedakan jam tangan original dengan jam replika / kw ~ Terkadang membedakan jam tangan original dengan yang palsu menjadi sangat sulit dan membingungkan. Hal ini dikarenakan semakin pintarnya pabrik-pabrik yang memproduksi barang-barang replika yang biasanya berlokasikan di Negara Cina. Jam tangan replika sendiri sudah menjadi satu industry tersendiri yang bernilai trilyunan rupiah.

Dengan banyak beredarnya jam tangan kw atau replika dengan berbagai kualitas yang ada tentunya akan semakin sulit bagi konsumen yang sebenarnya ingin membeli jam tangan original membedakan mana yang asli dan yang palsu.

jam tangan original

Berikut ini dapat kami berikan 5 tips mudah membedakan jam tangan original dengan jam replika / kw :

1. Harga

Seperti yang sudah banyak kita ketahui harga jam tangan asli atau original sangatlah jauh lebih mahal dibanding jam tangan kw atau replika. Pada saat menanyakan harga sebaiknya anda sudah mengetahui terlebih dahulu berapa pasaran harga jam yang anda incar, apabila sangat jauh lebih rendah dari harga pasaran maka dapat dipastikan bahwa arloji tersebut adalah kualitas kw atau bisa jadi arloji seken.

2. Tempat

Pastikan terlebih dahulu dimana anda ingin melakukan pembelian, apakah di mall, toko biasa atau toko online. Apabila anda tidak ingin repot-repot memastikan keaslian barang yang anda incar sebaiknya anda membeli di mall saja pada outlet resminya karena dapat dipastikan barang tersebut bukan barang palsu, tapi dengan konsekuensi harga yang dibayar adalah harga resmi dan tidak dapat ditawar.

Namun, apabila anda ingin mendapatkan harga yang agak lebih murah anda dapat pergi ke toko jam tangan biasa yang menjual berbagai merk jam. Di sana biasanya anda dapat menawar harga namun jangan lupa pastikan juga keaslian dari barang incaran anda.

Pilihan yang selanjutnya adalah apabila anda ingin harga yang lebih murah dan tidak usah repot datang ke toko, dimana hal ini dapat menghemat biaya transportasi (sudah lebih murah, hemat biaya pula), anda dapat melakukan pembelian di toko online. Disini anda akan mendapatkan harga yang lebih murah. Saat ini sudah banyak toko online jam tangan yang menjual barang-barang garansi resmi jadi anda tidak usah ragu namun jangan lupa lagi untuk memastikan keaslian barang yang anda incar dan kredibilitas toko online tsb. Dejamtanganoriginal.com sendiri sudah lebih dari 2 tahun menjual arloji original garansi resmi.

3. Fitur khusus

Surveylah terlebih dahulu apakah jam incaran anda memiliki suatu fitur khusus, contohnya pada jam tangan Casio GA-100 apabila si pemakai mengangkat ingin melihat waktu pada jamnya maka secara otomatis lampu LED akan menyala. Fitur ini tidak ada di jam tangan Casio replika manapun.

4. Garansi

Semua jam tangan yang merupakan jam keluaran merk resmi pasti memiliki kartu garansi, tanyakanlah pada penjual apakah jam yang ingin anda beli tersebut ada kartu garansinya (tentunya garansi resmi merk bukan garansi dari si penjualnya).

5. Bentuk Simetris

Bahan pada jam tangan kw terkadang bisa hampir mirip dengan jam tangan yang asli apalagi yang kualitas kw super grade namun anda dapat melihat secara teliti apakah bentuk dari jam tersebut simetris atau tidak, lihat juga penampakan jarum, angka, kesesuaian bentuk serta kehalusan dan berat dari bahan jam tsb

Demikianlah cara-cara sederhana ini, semoga 5 tips mudah membedakan jam tangan original dengan jam replika / kw dapat membantu anda dalam mendapatkan jam tangan original incaran anda.
 Itu artikel yang pertama tuh...cukup jelas sih buat saya. apakah buat kalian ini semua cukup jelas??
Gambar saya ambil dari google lagi dengan keyword "tips membeli jam tangan"